Tindak Lanjut Dari Pangkostrad, 2000 Liter PHC Dari Kementan RI Untuk 2 Lokasi Pertanian Di TTS Telah Diluncurkan

Nampak Foto Saat Penyerahan Bantuan PHC kepada 9 kelompok Di Oebaki

halaman8.com ][ Soe-TTS

sebagai wujud kelanjutan dari Pangkostrad Letjen Maruli Simanjuntak yang terus memperhatikan masyarakat NTT.maka,Pangkostrad terus berkordinasi dengan kementrian pertanian RI untuk kembali menyalurkan bantuan 2000 liter pupuk hayati cair (PHC) kepada 2 lokasi lahan pertanian yakni,Oebaki kecamatan Noebeba dan Oemaman kecamatan Kualin,Kabupaten Timor Tengah selatan.

sebagaimana pada pemberitaan sebelumnya pada beberapa media bahwa, Tepatnya pada Jumat 16 September 2022,Mentri Pertanian dan TNI luncurkan bantuan 1.500 liter pupuk cair kepada 6 kelompok di Desa Oemaman, Kecamatan Kualin, Kabupaten Timor Tengah Selatan,Guna mengelola lahan seluas 300 HA di desa Oemaman. sedangkan pada kamis,15 September 2022 juga  diluncurkan 500 liter pupuk hayati cair (PHC) untuk 100 HA kepada 9 kelompok tani yang berada di lokasi Oebaki kecamatan Noebeba,sehingga totalnya 2000 liter bantuan Pupuk Hayati Cair.

untuk diketahui bantuan yang diluncurkan kepada 15 kelompok tani yang berada di 2 lokasi berbeda itu adalah bantuan bersifat stimulan, sehingga para petani yang bekerja akan diperhatikan terus menerus oleh kostrad.

demikian hal tersebut juga telah dibuktikan dengan lahan seluas 100 HA di desa Oebaki  sudah 1 kali panen. Sehingga kegiatan ini akan terus dibuat sebagai wujud kelanjutan dari pangkostrad Letjen Maruli Simanjuntak yang terus membangun komunikasi dengan kementrian pertanian RI untuk  selalu memperhatikan petani di NTT.

Nampak Foto Saat Penyerahan Bantuan PHC kepada 6 kelompok Di Oemaman

sebagaimana telah direncanakan juga ke depannya akan ada pembukaan lahan baru di desa induk kualin namun masyarakat harus belajar  dari 2 lokasi yang sudah beroperasi yakni oemaman dan oebaki, sehingga nantinya di desa induk lebih bagus lagi.

Diberitakan terlebih dahulu bantuan pupuk hayati cair (PHC) langsung diserahkan oleh Unggul yang juga perwakilan Kementerian Pertanian didampingi Kepala Bidang Tanaman Pangan, Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten TTS, Yahuda Tunliu dan Suwandi tim ahli pupuk Kementerian Pertanian.

Terpantau para petani menyambut baik bantuan tersebut sebagaimana disampaikan salah satu kordinator Yaner Bana selaku Koordinator CPCL Desa Oemaman,mengucapkan terima kasih kepada TNI dan Kementerian Pertanian yang telah memilih Desa Oemaman sebagai lokasi program CPCL. Program tersebut dikatakan Yaner akan mendatangkan berkat untuk masyarakat Desa Oemaman.

Senada juga dikatakan Jibrianus Fallo,terimakasih untuk pangkostrad yang telah berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pertanian, dan telah berkordinasi baik dengan Kementan RI sehingga  saat ini kembali memberdayakan petani di desa oebaki melalui pemberian bantuan pupuk.(Rey)

 

kunjungi tik tok media halaman8

Komentar